Pelatihan Pemanfaatan TORA untuk Pemodelan Optimisasi Program Linier pada Mata Pelajaran Matematika SMP

Grup Riset Statistika dan Sains Data Bidang Lingkungan dan Kesehatan telah mengadakan kegiatan Pengabdian Pada Masyarakat berupa pelatihan pemanfaatan TORA untuk pemodelan optimisasi Program Linier pada mata pelajaran Matematika SMP. Pelatihan ini dihadiri oleh guru-guru SMP di wilayah Kabupaten Karanganyar dan Sukoharjo. Kegiatan pelatihan diselenggarakan pada hari Kamis, tanggal 13 Juli 2023 bertempat di Laboratorium Data Sains FMIPA UNS.

Kegiatan pelatihan ini ditujukan untuk mengenalkan software TORA yang dapat digunakan guru dalam membantu di dalam menyelesaikan masalah-masalah program linier ini, khususnya pada metode grafik. Program linier termasuk dalam satu satu bagian materi pada mata pelajaran Matematika. Dengan mengenalkan software ini kepada guru-guru Matematika diharapkan mereka juga memperkenalkan kepada siswanya sehingga siswa merasa tertarik dan tidak jenuh belajar Matematika.

Rangkaian acara dibuka dengan sambutan dari Plt Kepala Program Studi S1 Statistika FMIPA UNS Dr. Hasih Pratiwi,M.Si. Selanjutnya merupakan acara inti dari pelatihan dengan narasumber Dra. Sri Sulistijowati Handajani,M.Si yang merupakan dosen dari Program Studi Statistika UNS dan dibantu oleh Qonita Indriyani, S.Stat. alumni Program Studi Statistika UNS. Di akhir kegiatan diberikan kuesioner untuk mengevaluasi pelaksanaan kegiatan dan tugas mandiri terkait materi pelatihan. Kegiatan ini dapat berjalan lancer dan diikuti dengan baik oleh seluruh peserta hingga akhir kegiatan.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *